19 Agustus 2018

Saat Sekolah, Liani Anwar Rutin Jadi Pengibar Bendera di HUT RI


Artisindo77 - Tak hanya semangat dalam mengikuti berbagai macam lomba, di setiap hari kemerdekaan Republik Indonesia pun Liani Anwar rutin menjadi pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka). Hal tersebut dilakoni Liani sejak duduk di kelas 6 SD hingga SMA.

Kecintaannya akan dunia paskibraka itu datang sendiri dari lubuk hatinya. Ia pun kerap mengemban tugas sebagai pembawa dan pengibar bendera.



Hal tersebut pun memberi kebahagiaan serta kebanggan tersendiri untuk wanita yang kini menjadi Calon Legislatif dari partai Perindo untuk wilayah Jawa Timur V.

"Aku selalu ikut eskul paskibra di sekolah. Tapi waktu SD itu jadi tim paduan suara. Mulai kelas 6 SD sampai SMA rutin karena memang aku suka paskibra. Aku suka karena bisa selalu partisipasi di setiap perayaan 17 Agustus dan kalau ada acara-acara penyambutan di sekolah selalu diikut sertakan," ujar Liani Anwar kepada Artisindo77  melalui pesan singkat whatsapp, Kamis (16/8/2018).

Liani Anwar sendiri selalu bertugas di upacara 17 Agustus yang diadakan sekolahnya.

Bukannya tidak berusaha untuk maju sebagai pasukan pengibar bendera tingkat Provinsi atau Nasional, namun Liani sadar akan fisiknya yang kurang tinggi.

"Enggak pernah (seleksi paskibrakan Provinsi atau Nasional) karena tinggi aku kurang jadi cuma di sekolah aja. Tinggi aku 158 sentimeter, sementara tinggi minimal untuk Paskibraka provinsi atau Nasional itu minimal 165 sentimeter," sambung Liani.
Selama bertugas sebagai pengibar bendera merah putih, wanita kelahiran Jakarta, 20 Juli 1992 ini tak pernah berhadapan dengan kejadian yang kurang menyenangkan. Hal tersebut diakui Liani lantaran ia beserta sejumlah rekannya selalu berlatih serius.

"Kalau insiden saat pengibaran enggak pernah, apalagi insiden bendera terbalik. Itu karena aku dan teman-teman latihannya selalu maksimal," pungkasnya.

Tidak ada komentar:
Write komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.